KUNJUNGAN KE PP DAARU AYTAM BAITUSSALAM

       Pada tanggal 14 Juni 2014  kami dari Universitas PGRI Yogyakarta  FKIP PGSD khususnya kelas A4-2011 mengadakan kegiatan kunjungan ke PP DAARU AYTAM BAITUSSALAM yang beralamtkan di Jl. Parangtritis Km 8.5 Dusun Miri RT 27 Pendowoharjo, Sewon, Bantul. Kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian agenda kegiatan Perkuliah Bimbingan Konseling yang di ampu oleh ibu Enik Nur Kholidah, S.Pd, M.A.  
      Berdirinya PP DAARU AYTAM BAITUSSALAM merupakan salah satu  akibat terjadinya gempa DIY pada bulan Mei 2006. Peningkatan jumlah anak yatim, piatu dan dhuafa semakin bertambah. PP DAARU AYTAM BAITUSSALAM merupakan salah satu respon berupa lembaga social yang berusaha mengurangi beban anak yatim, piatu dan dhuafa karena mereka juga memiliki hak yang sama seperti anak anak pada umumnya.
      Perkembangan telah terjadi dengan pesat, banyak perubahan-perubahan yang terjadi. Perubahan –perubahan dalam segala bidang ini harus diikuti dan tidak boleh ditinggalkan. Dalam mengatasi perubahan yang sangat pesat PP DAARU AYTAM BAITUSSALAM juga telah memiliki sederet program guna menunjang pertumbuhan anak.  Program Sekolah, Adanya kajian rutin, dan Pelatihan Keterampilan. Diharapkan dengan adanya program-program pendukung tersebut dapat menjadi sebuah bekal bagi para anak-anak yang kelak menjadi ujung tombak bangsa kita.
      Acara kunjungan berlangsung sederhana namun mengesankan. Kedatangan kami beserta rombongan disambut dengan sangat hangat dan harmonis. Dikatakan bahwa untuk asrama yang kami kunjungi disini adalah asrama untuk putrid an untuk asrama putra berada di pandak, bantul. Sambil menunggu acara dimulai diadakan acara perkenalan dengan anak-anak pondok pesantren. Acara perkenalan ini bertujuan untuk mengakrabkan anak anak pondok dengan Mahasiswa. Acara dimulai dengan sambutan dari ketua kelas dan perwakilan dari PP DAARU AYTAM BAITUSSALAM.  Setelah acara sambutan dilanjutkan acara penyerahan kenang-kenangan POSTER yang berisi motivasi dan ajakan yang dibuat oleh mahasiswa.  Menginjak acara selanjutnya untuk kembali mendekatkan mahasiswa dan anak anak diadakan game game kecil yang menyenangkan. 
      Anak-anak terlihat begitu ceria ketika diadakan game game kecil. Setelah merasa cukup aara selanjutnya adalah acara serah terima kenang-kenangan yang kedua yang berisikan beras, sabun, gula dll dan semoga dapt bermanfaat bagi mereka.  Karena waktu kunjungan dimulai sore acara pun tidak memuat waktu panjang hanya sebentar saja. Ada perjumpaan ada juga perpisahan, akhirnya karena waktu mulai gelap, maka kami pun harus berpisah dengan anak-anak yang lucu dan ceria ini. Sebelum berpisah anak-anak Pondok Pesantren dan Kami  berfoto.
      Kami pulang sembari membawa kesan mendalam di dalam hati kami masing-masing. Kami semua berharap dapat sering berkunjung dan berbuat lebih banyak lagi untuk mencurahkan kasih pada anak-anak . Kami merasakan acara ini sangat bermanfaat, baik bagi anak-anak Pondok Pesantren maupun kami sebagai seorang mahasiswa. Betapa berharganya anak yang sudah Allah berikan pada kita. Untuk itu, jangan sia-sia kan mereka. 

No comments

Powered by Blogger.